Huuuussss.. Seakan terbawa angin, pasukan #berburukebaikan bergegas dan beranjak dari tempat tidur lalu menuju panti asuhan di daerah fatmawati untuk #berbagisenyum dan #berbagaikeceriaan bersama adek-adek panti.
Hari itu, Minggu 16 Maret 2014, menjadi hari yang istimewa untuk mengukir sebuah kenangan manis, dengan bermain sambil belajar, dan nonton bareng sebuah film insipiratif di panti asuhan Al-Ikhlas Alhadi Semarang.
kedatangan pasukan #berburukebaikan disambut dengan hangat oleh seluruh adek-adek dan juga pengurus panti yang sudah menanti kedatangan kita, senyum dan keramahan seakan sebuah pertanda bahwa hari ini akan jadi hari yang sangat berkesan dan pastinya membahagiakan.
Kegiatan pun dimulai pukul 09.00 Wib, diawali briefing seluruh pasukan #berburukebaikan bersama adek-adek, tentang rundown acara yang akan dilaksanakan hari ini. Sekedar informasi, hari ini akan diadakan sejumlah kegiatan yang mengakrabkan pasukan #berburukebaikan bersama adek-adek, dengan bermain dan nonton bareng, doa bersama, dan diakhiri dengan penyerahan donasi ke pihak panti.
(Gambar : Briefing sebelum memulai kegiatan bersama pasukan #berburukebaikan dan adek-adek panti asuhan Al-Ikhlas Alhadi)
Selesai briefing dan perkenalan, pasukan #berburukebaikan bersama adek-adek panti langsung berkumpul dan membuat sebuah lingkaran besar dihalaman panti, untuk bermain games angin ribut dan chicken dance.
Ada yang udah tau Angin ribut itu apa? udah tau semua ya.. yaudah deh ngga jadi jelasin*ngambek:D. Tapi ini khusus buat yang belum tau aja, Angin ribut itu, sebuah permainan yang dimana semua peserta membentuk sebuah lingkaran besar dan harus saling menempelkan bahu dengan teman disamping, lalu bergerak kearah yang berlawanan dari yang disebutkan oleh pemimpin.
Misalnya gini : Pemimpin (Ada angin bertiup..) Anggota (Bertiup kemana kaka?), Pemimpin (Bertiup ke kanan..), Langsung semuanya bergerak ke arah kiri.
(Gambar: Keseruan bermain angin ribut..)
Selanjutnya Chicken Dance, itu apa ya kaka? yang pasti tidak sama dengan joget ceaser atau goyang oplosan yang biasa di tv itu tuh.. Malahan chicken dance lebih seru juga mengasyikan.
(Gambar: Chicken Dance ala pasukan #berburukebaikan with adek-adek panti asuhan Al-Ikhlas Alhadi)
Keceriaan begitu tergambar jelas dari wajah adek-adek panti yang begitu antusias mengikuti kegiatan pembuka, selain itu permainan ini juga mampu mendekatkan pasukan #berburukebaikan dan adek-adek, sebelum melanjutkan serangkaian kegiatan selanjutnya.
Selanjutnya, adek-adek langsung dibagi sesuai tingkatan sekolah, dimana yang SD, SMP dan SMA akan dipisah menjadi 3 kelompok besar, dan secara bergilir akan bermain games di tiga stand. Nanti disetiap stand akan mengumpulkan 3 orang pemenang dari SD, SMP dan SMA.
Stand pertama, untuk di stand ini sendiri adek-adek akan diajak untuk bermain Candy Elevator. udah ada yang tau, apa itu games candy elevator? Simplenya sih, candy = permen dan elevator = lift. Ini merupakan sebuah cara unik untuk memakan permen, dengan cara menarik tali yang digantung ditelinga, dan permennya sendiri ditempatkan pada pensil yang sebelumnya sudah diikatkan pada tali, terus permennya bisa langsung dimakan jika sudah mendekati mulut. yang lebih dulu memakan dialah pemenangnya.
(Gambar: Adek-adek yang sedang mencoba games candy elevator)
Untuk menyelesaikan games ini, dibutuhkan ketenangan dan fokus agar elevatornya bisa terus naik keatas tanpa menjatuhkan permen. Games inipun cukup mencuri perhatian dan membuat penasaran adek-adek untuk mencoba.
Stand Kedua, disini ada games yang lebih seru dan sedikit olahraga pada otot wajah, sebab games yang akan dimainkan pada stand ini adalah.. Balapan Makan biskuit. Cara makannya unik bangat, dimana biskuit akan ditempatkan di atas jidat adek-adek yang sedang tidur/duduk, dan gimana caranya biskuit itu harus bisa turun dari jidat sampai mulut lalu dimakan. Susah bukan? tapi justru disitu letak keseruan games ini, ditambah dengan ekspresi lucu dari adek-adek ketika menggerakan otot wajah agar biskuitnya bisa turun..
(Gambar: Adek-adek yang sedang berusaha memakan biskuit)
Stand Ketiga, Untuk stand terakhir adek-adek akan berlomba makan kerupuk. Semua orang pasti udah tau apa itu lomba makan kerupuk, yang pasti antusias dari adek-adek dan juga pasukan #berburukebaikan begitu luar biasa di stand terakhir ini, seru pasti tapi yang lebih asyik lagi kebersamaan dan canda tawa karena kelucuan ketika balapan makan kerupuk begitu terasa sepanjang permainan.
(Gambar: Adek-adek yang sedang balapan lomba makan kerupuk )
Semangat dan terus mencoba tanpa mengenal kata menyerah, itulah yang tergambar kala melihat adek-adek ini, mereka yakin pasti bisa menghabiskannya walau itu susah dan butuh waktu serta konsentrasi agar tidak mudah terpengaruh oleh godaan disekeliling.
(Gambar: Pasukan #berburukebaikan yang ikut mencoba lomba makan kerupuk.)
Semangat itu juga, yang menginspirasi pasukan #berburukebaikan, untuk mau mencoba, dan seakan ngga mau kalah sama adek-adek. Yah.. itulah yang terjadi, lihat lah ekspresi kakak-kakak yang berjuang untuk menghabiskan kerupuk. seru bukan? pastinya dong.. :D
Selanjutnya ada games campuran yang akan dimainkan secara bersamaan oleh adek-adek panti asuhan Al-Ikhlas Alhadi bersama pasukan #berburukebaikan. Games kali ini biasa dikenal dengan nama Ball in the glass, dimana kelompok masing-masing akan duduk sejajar dan gelas plastik ditempatkan diatas kepala, selanjutnya yang paling belakang akan memindahkan bola ke teman yang ada didepan dan seterusnya hingga sampai digaris finish. Siapa yang cepat memindahkan bola sampai ke teman yang paling depan, dialah pemenangnya.
(Gambar: Serunya bermain ball in the glass)
Juara dari semua lomba tadi, akhirnya di umumin juga.. Hayo siapakah pemenangnya? ada yang tahu.. belum tahu ya.. ini nih adek-adek yang berhasil menjadi pemenang dari beberapa games.
(Gambar: Sang Juara)
Tidak terasa, waktu berlalu dengan cepat, serangkaian permainan sudah terlaksana dengan baik, lelah dan capek itu pasti, tapi ada yang lebih indah dari itu semua, yaitu kebersamaan, keceriaan dan juga tawa serta canda yang meluap diantara keringat dan panasnya matahari.
Adzan pun berkumandang, adek-adek dan pasukan #berburukebaikan berbondong-bondong untuk mengganti pakaian dan ikut melaksanakan sholat di masjid yang ada di panti secara berjamaah. Setelah sholat dilanjutkan dengan makan siang bersama.
(Gambar: Makan siang bersama di panti Al-Ikhlas Alhadi)
Rasa capek udah sirna, perutpun sudah terisi. Selanjutnya akan ada acara nonton bareng sembari bersantai dan mengambil hikmah serta pelajaran dari sebuah film yang akan ditayangkan. Adapun film yang akan ditayangkan berjudul "Sang Pemimpi".
Kenapa harus film "Sang Pemimpi"? Karena, film ini adalah salah satu film yang menginspirasi dalam mengejar sebuah mimpi, dan sebuah keyakinan bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika kita mau mencoba dan berusaha lebih keras dari biasanya dalam mengejar mimpi-mimpi kita.
Itulah yang ingin kita tularkan pada adek-adek, agar tidak takut bermimpi dan mau berjuang untuk mewujudkan mimpi mereka. Semua orang berhak untuk meraih kesuksesan, dan yang sukses tidak harus memiliki kekayaan, tapi banyak juga orang yang justru menjadi orang sukses yang berawal dari sebuah keprihatinan dan keingan serta keyakinan untuk mengubah hidup kearah yang lebih baik. So.. jangan menyerah.
(Gambar: Serunya nonton bareng bersama adek-adek)
Adek-adek begitu antusias menonton film ini, menyaksikan bagaimana sebuah perjuangan arai dan ikal yang tidak pernah menyerah mengejar mimpinya untuk berangkat ke paris.
Alhamdulillah, serangkaian kegiatan hari ini berjalan dengan baik, tujuan pun tercapai karena melihat antusias, seru, senyum, tawa, dan kebahagiaan yang terpancar dari wajah adek-adek panti Al-Ikhlas Alhadi juga pasukan #berburukebaikan.
Terakhir sesi penyerahan donasi secara simbolis oleh Tangan Kedua ke Pihak Panti dan dilanjutkan dengan sesi foto bareng, sebagai kenang-kenangan bersama keluarga besar panti.
(Gambar: Penyerahan donasi secara simbolis oleh Tangan Kedua kepada Pengurus Panti asuhan Al-Ikhlas Alhadi)
(Gambar: Foto bersama pasukan #berburukebaikan dengan seluruh keluarga besar Panti Asuhan Al-Ikhlas Alhadi)
"Sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat bagi banyak orang.."
Yuk ikut kegiatan selanjutnya bersama Tangan Kedua.
Pantau terus informasinya di (Twitter : @TangankeduaID)
No comments:
Post a Comment